Kesehatan dan Kesejahteraan Pasca Pandemi perlu Dukungan Komunitas

Avatar photo
Reporter : Redaksi Editor: Cyriakus Kiik

Jakarta, JurnalDemokrasi.com – Sebagian besar masyarakat Indonesia menekankan pentingnya memiliki dukungan komunitas atau kelompok dalam perjalanan kesehatan dan kesejahteraan mereka.

Berdasarkan hasil survey Asia Pacific Health Priority 2023, dukungan ini berupa berbagi pengalaman dan pengetahuan, mendorong untuk tetap berkomitmen dalam mencapai tujuan kesehatan, memberikan bimbingan dan dorongan, serta memberikan saran terkait kesehatan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Sedangkan cakupan responden yang menyatakan pentingnya memiliki dukungan komunitas ini mencapai 80 persen.

Senior Director and General Manager Herbalife Indonesia, Andam Dewi mengatakan pihaknya berkomitmen untuk melakukan pendekatan terhadap kesehatan dan kesejahteraan yang menyesuaikan dengan kebutuhan pribadi dan komunitas.

Karena hal ini, kata dia, merupakan komponen kunci untuk mendorong masyarakat menjalani gaya hidup lebih sehat.

Pendekatan yang dilakukan pun didasarkan pada pembinaan personal yang disediakan oleh dukungan dari komunitas di Nutrition Clubs, Fit Camps dan kegiatan Weight Loss Challenges.

“Dukungan dari kelompok atau komunitas ini juga membantu memastikan kesuksesan para member independen Herbalife yang menghubungkan dengan komunitas atau coach untuk menyusun rencana personal dan memberikan edukasi mengenai praktik terbaik dalam nutrisi, dengan memberikan bimbingan dan memotivasi untuk mencapai tujuan kesehatan dan kesejahteraan mereka,” kata Andam Dewi, dalam Nutrition Talk with Dr. Rimbawan, beberapa waktu lalu, sebagaimana dikutip TribunNews.com, edisi tayang Selasa, 8 Agustus 2023 di bawah judul: Pentingnya Dukungan Komunitas dalam Tingkatkan Kesehatan dan Kesejahteraan Pasca Pandemi.

Ia kemudian menyebut bahwa hasil survey itu juga mengungkap bahwa sebagian besar konsumen di Indonesia lebih sadar akan kesehatan.

Baca Juga :   INGAT!!! Komunitas Cinta Kasih akan Adakan Operasi Mata Katarak Gratis di Malaka 11-15 September